Daur
ulang plastik adalah suatu proses dimana bahan bekas produk
polimerisasi sintetik atau semi sintetik menjadikan bahan baru dengan
tujuan mencegah adanya sampah yang sebenarnya dapat menjadi sesuatu yang
berguna, mengurangi penggunaan bahan baku baru dan mengurangi polusi,
kerusakan lahan akibat dari sampah plastik. Strategi
pengolahan plastik yang terdiri dari kegiatan pemilihan, pengumpulan,
pemprosesan, pendistribusikan dan pembuatan produk/ material bekas
pakai.
Daur ulang plastik sebagai proses daur ulang yang lebih
difokuskan kepada sampah yang tidak bisa didegradasi oleh alam secara
alami demi kerusakan lahan. Proses daur ulang plastik
menghasilkan barang yang mirip dengan barang aslinya dengan material
yang sama.
Proses daur
ulang plastik merupakan upaya menekan pembuangan plastik seminimal
mungkin dan dalam batas tertentu untuk menghemat sumber daya dan
mengurangi ketergantungan bahan baku impor. Daur ulang plastik umumnya
dilakukan oleh industri dengan persyaratan limbah harus homogen, tidak
terkontaminasi serta tidak teroksidasi. Masalah sebelum di daur ulang
diproses melalui tahapan sederhana yaitu pemisahan, pemotongan,
pencucian dan penghilangan zat-zat seperti besi.
Kantong plastik atau tas plastik adalah
kantong pembungkus yang dibuat dari plastik (poliolefin atau polivinil
klorida). Kantong plastik digunakan untuk memuat dan membawa barang
konsumsi. Bagian dasar dan sisi kiri/kanan kantong umumnya direkatkan
dengan mesin penyegel plastik, namun ada kantong plastik yang disatukan
dengan perekat atau dijahit.
Plastik kresek yang sering kita gunakan
sehari – hari ternyata mengandung bahan berbahaya apabila di gunakan
untuk membungkus makanan, yaitu makan siap santap. Plastik kresek yang
perlu di waspadai adalah plastik kresek yang berwarna hitam.
Menindak lanjuti hasil pengawasan terhadap kantong plastik kresek,
Badan POM RI perlu mengeluarkan peringatan kepada publik sebagai
berikut:- Kantong plastik kresek berwarna terutama hitam kebanyakan merupakan produk daur ulang yang sering digunakan untuk mewadahi makanan.
- Dalam proses daur ulang tersebut riwayat penggunaan sebelumnya tidak diketahui, apakah bekas wadah pestisida, limbah rumah sakit, kotoran hewan atau manusia, limbah logam berat, dll. Dalam proses tersebut juga ditambahkan berbagai bahan kimia yang menambah dampak bahayanya bagi kesehatan.
- Jangan menggunakan kantong plastik kresek daur ulang tersebut untuk mewadahi langsung makanan siap santap.
Dalam pembuatan PVC ditambahkan
penstabil senyawa timbal (tb), timah putih (sn), katnium (cd), residu,
dan bahan lainnya yang berbahaya bagi kesehatan. “Bahan kimia tersebut
mengakibatkan kanker hati, racun bagi ginjal, syaraf, kanker paru, dan
dapat menggangu sistem endokrin,”
(http://www.kopontrendt.com/artikel/detail/5/bahaya-kantong).
Tips menggunakan kantong plastik.
1. Jangan membungkus makanan siap santap dengan plastic kresek,
terutama plastic kresek warna hitam.Tips menggunakan kantong plastik.
2. Jangan memasukan makanan yang panas kedalam plastik kresek.
3. Hindari penggunaan plastik kresek sebagai pembungkus makanan siap santap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar